Senin, 25 Desember 2023

Bongkar Jok ignis (lagi)

 بِسْمِ الله
Setelah gagal dengan jok bagian depan, berganti dengan bagian belakang. Mungkin lebih mudah. Langsung tanpa basa-basi. Peralatan masih sama.

Pertama yang dilakukan adalah membuka penutup as jok yang berada di atas spakbor (fender) roda di bagian dalam. Ini untuk membuka jok sandaran.
Bentuk penutup berupa plastik kecil yang di permukaannya ada lubang kecil untuk tempat membuka penguncinya.
Lipat jok sandaran dengan menarik kunci pengait.
Gunakan obeng (screw driver) - untuk membukanya



Selanjutnya buka as ditengah. Kunci shock atau ring 14 ukurannya. Ada dua, kanan dan kiri.


Setelah ini baru bisa dikeluarkan dari tempatnya.


Selanjutnya jok tempat duduk. 
Lepaskan plastik tempat pengait. Ada empat buah.


Buka pengait bagian belakang dengan mencungkil menggunakan obeng.


Bagian depan diangkat dengan cara disentak agar lepas pengaitnya. Ada dua pengait. Posisi pengait kira-kira sejengkal dari masing-masing sisi.


Berikut adalah melepas kain jok dari busanya. Sama seperti sebelumnya, kain dijepit oleh besi ring pengait.



Karena besi pengait di jok duduk jumlahnya ada 28 buah, maka ada keberanian untuk melepasnya. Jika ada kegagalan satu atau dua, maka tidak diteruskan membukanya.
Caranya adalah dengan dicongkel menggunakan obeng dan meletakkan tang untuk sandaran.



Ternyata besi pemegang pengait cukup kuat tertanam di busa. Jadi tak ada kekawatiran akan terlepas dari dudukannya. 
Terus lanjut membuka sisa pengait. Untuk bagian sisi atas ada kawat. Jika berkarat akan menyulitkan untuk melepas dengan cara menariknya. Buka pengaitnya yang hanya ada dua.
Setelah terbuka semua baru bisa melepas kain joknya.


Untuk bagian jok sandaran, buka baut as dengan kunci torx t40. setelah itu buka kainnya dengan membuka klip pengaitnya. Ada dibelakang.



Untuk jok kanan sama membuka kain pembungkusnya. Yang membedakan, kanan, kain diikat dengan karet elastis sedang yang kiri, kain jok diikat dengan kawat. Ini yg kiri


Pengait kain kawat hanya ada 1 buah. Sebelumnya jangan lupa melepas tuas penarik pengikat jok pada body kendaraan. Cukup diputar berlawanan jarum jam buat melepasnya.



Jangan lupa melepas rel untuk sandaran kepala. Pengunci cukup ditekan untuk melepasnya dari dalam. Jika tidak kuat, bisa ditekan dengan obeng.



Untuk pasang kembali urutan terbalik. Yang perlu diperhatikan adalah pemasangan rel sandaran kepala. Perhatikan titik penandanya. Mudah-mudahan titik penanda terlihat. .


Selain itu, kawat untuk pembentuk lekukan agar mudah ditarik-lepas, dimasukan sedotan agar tidak lengket kekain jika berkarat.


Nah ini kain jok yang dijemur beserta busanya.





Sabtu, 23 Desember 2023

Bongkar Jok Ignis

 

بِسْمِ الله
Bagian kain jok depan ketika dilihat ternyata kurang bersih. Ada niat untuk mencuci dengan mesin cuci, tentu hal tersebut harus melepas kain dari busanya.  Suka tak suka harus mengeluarkan atau bongkar. Ternyata tidak semudah yang dibayangkan karena baut pengikatnya berbeda dari biasanya.

Alat utama yang diperlukan adalah kunci torx atau dikenal dengan star bit. ukuran yang diperlukan T40. Sementara lainnya, kunci shock maupun kunci pas, tools umumnya. ukuran 10 - 16. Juga tak lupa screw driver + dan -. 


Selanjutnya langsung buka baut jok. Yang dibongkar jok penumpang depan. Ada sempat baut yang mengikat.


Setelah itu keluarkan jok agar lebih mudah mengerjakan pembongkaran. Selanjutnya melepas sandaran. Untuk ini harus buka tuasnya. Caranya dengan diputar berlawanan jarum jam dan ditarik keluar. Sedikit dihentak. 


Selanjutnya buka baut untuk penutupnya. Masih belum bisa dilepas karena masih ada klip pengikat. Dorong dari baliknya bawah jok. 


Jangan ditarik paksa karena penjepit klip dari besi. Dikawatirkan klip pada penutup yang terbuat dari plastik akan kalah.


Bagian plastik dalam bisa dilepas setelah melepas baut pengikatnya. Lepaskan pula 2 baut pengikat as sandaran. Di sisi kanan juga dibuka plastik penutup as sandaran. Buka dahulu baut besi pemegang pengunci sabuk keselamatan.
Cara membuka penutup kanan sama dengan kiri, dengan mendorong klip pengunci dengan obeng (screw driver) -. Jangan ditarik paksa. 


Setelah itu buka baut asnya. Lepaskan sandarannya. 


Berikutnya melepas kain jok. Lepaskan klip pengikatnya yang disangkutkan pada rangka. 



Ternyata kain tak bisa dilepas sepenuhnya. Bagian lekukan kanan kiri diikat dengan kawat yang ditanam pada busa. Otomatis kalau melepas kain jok harus memotong jahitannya atau mencabut paksa kawat yang ditanam. Akhirnya hanya di cuci sikat dan bilas terus dijemur saja. kain tidak jadi dilepas dari busanya.

Kondisi awal

Untuk rangka juga dibongkar dan dibersihkan. Biar sekalian kerja. Tak lupa untuk memberi grease pada rel gesernya.